Kompol Abdullah, SH lakukan koordinasi dengan kepala sekolah
Pontianak,
Maraknya anak-anak sekolah yang ikut dalam unjuk rasa dalam beberapa minggu terakhir ini tentu saja dapat menjadi kekhawatiran kita semua, terutama orang tua dari anak tersebut.
Dalam menyikapi kondisi tersebut Kapolsek Pontianak Barat Kompol Abdullah, SH beserta anggotanya bergerak cepat melakukan giat sambang kesekolah-sekolah untuk bertemu kepala sekolah dan guru guna berkoordinasi agar anak didiknya tidak turut dalam aksi unjuk rasa.
Hal tersebut dilakukan sejak sabtu, 28/09/2019 dimana Kapolsek beserta Kanit Intel, Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas menyambangi SMK 4 Jl. Komyos Sudarso Pontianak, SMK Koperasi dan SMAN 2 Jl. RE. Martadinata Pontianak Barat.
Dalam pertemuan tersebut salah satu diantaranya Kapolsek mensosialisasikan Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI nomor 9 tahun 2019 tanggal 27/09/2019 tentang pencegahan keterlibatan peserta didik dalam unjuk rasa yang berpotensi kekerasan.
Begitu juga yang dilakukan kapolsek disela-sela upacara senin, 30/09/2019 memberikan himbauan kepada murid SMK 4 untuk tidak ikut ikutan melakukan unjuk rasa, sedangkan Kanit Binmas Iptu Surojo melakukan hal yang sama di SMAN 2 Pontianak.
( By : HUMAS )
Maraknya anak-anak sekolah yang ikut dalam unjuk rasa dalam beberapa minggu terakhir ini tentu saja dapat menjadi kekhawatiran kita semua, terutama orang tua dari anak tersebut.
Dalam menyikapi kondisi tersebut Kapolsek Pontianak Barat Kompol Abdullah, SH beserta anggotanya bergerak cepat melakukan giat sambang kesekolah-sekolah untuk bertemu kepala sekolah dan guru guna berkoordinasi agar anak didiknya tidak turut dalam aksi unjuk rasa.
Hal tersebut dilakukan sejak sabtu, 28/09/2019 dimana Kapolsek beserta Kanit Intel, Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas menyambangi SMK 4 Jl. Komyos Sudarso Pontianak, SMK Koperasi dan SMAN 2 Jl. RE. Martadinata Pontianak Barat.
Dalam pertemuan tersebut salah satu diantaranya Kapolsek mensosialisasikan Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI nomor 9 tahun 2019 tanggal 27/09/2019 tentang pencegahan keterlibatan peserta didik dalam unjuk rasa yang berpotensi kekerasan.
Begitu juga yang dilakukan kapolsek disela-sela upacara senin, 30/09/2019 memberikan himbauan kepada murid SMK 4 untuk tidak ikut ikutan melakukan unjuk rasa, sedangkan Kanit Binmas Iptu Surojo melakukan hal yang sama di SMAN 2 Pontianak.
( By : HUMAS )
Komentar
Posting Komentar