Anggota SPKT Polsek Pontianak Barat menerima APP dari Kapolsek

Pontianak, 23 Oktober 2018


Pontianak, selasa 23/10/2018 selesai memimpin apel di halaman mapolsek Kapolsek Pontianak Barat Kompol Bermawis, SH, MH memberikan APP kepada anggota SPKT.

Dalam arahannya kapolsek menekankan pada anggota SPKT untuk selalu menjaga sikap tampang dengan senyum, sapa dan salam, jangan menyalah gunakan wewenang, perhatikan administrasi dan kebersihan, berikan pelayanan pada masyarakat dengan cepat dan singkat serta tidak bertele-tele, sehingga masyarakat merasa nyaman dan dapat melanjutkan aktivitasnya.

Kapolsek juga mengingatkan agar setiap pergantian regu jaga wajib dilaksanakan apel serah terima dan bergabung dengan piket fungsi lainnya, sedangkan untuk regu cadangan apel bersama dengan staf lainnya.

Serah terima itu sangatlah penting, piket lama harus memberi laporan tentang perkembangan situasi kepada piket yang baru, setelah itu wajib mengecek administrasi, barang inventris dan kondisi tahanan.

Kapolsek yang saat ini adalah sebagai siswa Diklat Pim 3 T.A. 2018 melakukan proyek perubahan pada polsek pontianak barat khususnya, dimana Kapolsek selaku project leader telah merealisasikan dan mensosialisasikan kepada masyarakat dan muspika.

Untuk itu kapolsek meminta kepada anggotanya untuk melaksanakan apa yang telah direalisasikan dengan mempedomani buku panduan SPKT yang sudah diberikan, sehingga masyarakat akan benar-benar merasakan pelayanan yang lebih baik dengan adanya proyek perubahan tersebut.

( Oleh : HUMAS ).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kapolri Instruksikan Jajaran Gerak Cepat Bantu Warga Korban Gempa Pasaman Sumbar

Rakor Lintas Sektoral, TNI- Polri dan Stake Holder Siap Mengamanan Pemilu 2019

Polresta Pontianak Kota Dalami Kasus Dugaan Pencabulan Yang Dilakukan Oknum Anggota Polresta Pontianak Kota